Lompat ke isi utama

Berita

Rahim : Pendaftar Panwascam Merangin Meningkat 100% Lebih Dari Hari Pertama Pendaftaran

MERANGIN,-Hari kedua pendaftaran Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) oleh Badan Pengawas Pemilu  Kabupaten Merangin telah ada 102 orang pendaftar, Kamis (28/11/2019).

Ketua Pokja Pembentukan Panwascam Bawaslu Kabupaten Merangin Abdul Rahim, M.Pd.I menjelaskan hingga pukul 16.00 Wib Pokja Pembentukan Panwascam Bawaslu Kabupaten Merangin telah menerima sebanyak 102 orang yang mendaftar sebagai calon Panwascam.

"Dari tanggal 27 November 2019 hingga tanggal 28 November 2019 Kami sudah menerima pendaftaran Calon Panwascam sebanyak 102 Pendaftar, ada peningkatan dari hari pertama sebanyak 44 pendaftar, hari ini kami menerima berkas pendaftaran sebanyak 58 pendaftar". Ujar Rahim. (Humas).

Berikut rinciannya

https://drive.google.com/file/d/1MZ-x2IoHlIBGMowjikF2ofPSObGlaatU/view?usp=sharing

Tag
Berita